Categories kesehatan Nasional

Upaya Pemerintah Memutus Mata Rantai COVID-19

Penyebaran Virus Corona menjadi perhatian serius seluruh pihak bahkan dunia.

Sampai saat ini, belum ada vaksin yang mampu menghentikan penyebarannya, sehingga berdampak buruk bagi pertumbuhan ekonomi di daerah. Sistem pemerintahan pun tidak berjalan seperti biasanya.

Karena hal tersebut, berbagai upaya terus dilakukan pemerintah guna memutus mata rantai pandemi Coronavirus Disease atau COVID-19 ini.

Pelayanan kesehatan, kesiapan sumber daya manusia dokter dan tim medis lainnya terus ditingkatkan oleh pemerintah.

Upaya pemerintah tersebut sangat di apresiasi oleh, Samsul Alam, Kepala Bidang  (Kabid) Bina Marga Dinas Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) Kabupaten Konawe Selatan (Konsel) Provinsi Sulawesi Tenggara (Sultra).

“Saya sangat mengapresiasi dan mendukung penuh apa yang telah dilakukan Pemerintah Daera (Pemda) dalam memberikan edukasi kepada masyarakat Kabupaten Konawe Selatan untuk mencegah penyebaran COVID-19,” ucap Samsul, Sabtu (4/4/2020).

Menurutnya, salah satu upaya penting adalah dengan melakukan penyemprotan Disinfektan agar penyebaran virus dapat terputus.

“Himbauan untuk meningkatkan tarap hidup sehat kepada warga Konsel juga penting dilakukan,” ujarnya.

About Author

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *