Stadion Kaltapal menjadi salah satu venue sepakbola Pekan Olahraga Nasional (PON) 2020 di Papua. Persiapannya sudah 75 persen selesai.
Kaltapal hanya berjarak sekitar 7 km dari Bandara Mopah, Merauke. Stadion tersebut akan menjadi venue sepakbola putri.
“Di Kabupaten Merauke, pembangunan stadion kurang lebih sampai hari ini sudah mencapai 75 persen,” ujar Bupati Merauke, Frederikus Gebze, di sela peninjauan stadion, Kamis (23/1).
“Mudah-mudahan jika Tuhan mengizinkan, semua aman, tentram, lancar (hingga selesai). Ini tinggal rumputnya aja,” sambungnya.
Menko PMK, Muhadjir Effendy, menjanjikan rumput bertaraf internasional untuk stadion ini. Selain itu, ia memperkirakan stadion ini dapat menampung hingga 10 ribu penonton.
“Nanti rumputnya akan kami carikan yang standar internasional. Sudah saya cek sistem drainasenya, seberapa cepat resapan airnya kalau hujan saya rasa sudah bagus,” ujar Muhadjir di lokasi yang sama.
“Ini saya kira lebih dari 10 ribu daya tampungnya,” katanya menambahkan.