WAKIL Direktur Utama PT PLN (Persero), Darmawan Prasodjo, membocorkan rencana penggunaan sistem kelistrikan terbaik dunia di Ibu Kota Negara (IKN) baru.
Rencananya, IKN baru akan menerapkan konsep smart green, yang tidak hanya terkait penyediaan listrik untuk wilayah, namun juga memperhatikan aspek lingkungan. Khususnya pemanfaatan energi baru terbarukan (EBT).
Perintah Presiden Jokowi untuk ibu kota baru nanti menggunakan the leading edge technology dalam sistem kelistrikannya. Ini bukan hanya menyediakan listrik, namun juga environmental sustainiblity renewable energy. Kalau bisa mencapai 100%,” ujar Darmawan kepada media di Kementerian BUMN, Jumat (17/1).
Konsep smart green akan mengadirkan beberapa fasilitas berupa smart meter, smart grid, PV solar, green energy, battery energy storage system, dan stasiun pengisian kendaraan listrik umum (SPKLU). Darmawan mengklaim fasilitas ini akan membuat sistem kelistrikan menjadi andal, bersahabat, dan menggunakan teknologi terbaik dunia.
Dia pun menambahkan Presiden Jokowi meminta IKN baru yang berlokasi di Kabupaten Penajam Paser Utara dan Kabupaten Kutai Kartanegara, menerapkan kendaraan listrik sebagai transportasi sehari-hari. SPKLU yang memadai dinilai sangat diperlukan guna mendukung rencana pemerintah.
“Nanti ada perintah bagaimana ibu kota baru ini kendaraannya berbasis listrik. Daerahnya cantik sekali berbukit-bukit. Ditambah sistem kelistrikannya juga bukan hanya andal, tetapi juga ramah dan teknologi yang digunakan terbaik di dunia.
Manajemen PLN sudah meninjau langsung IKN baru yang berlokasi di Kalimantan Timur. Darmawan menyebut terjadi kolaborasi antara PLN dengan Badan Perencanaan Pembangunan Nasional (Bappenas), Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR), hingga pemerintah daerah (pemda).
Sebagai informasi, IKN baru yang dipilih Presiden Jokowi berada di Kecamatan Samboja, Kabupaten Penajam Paser Utara dan Kecamatan Sepaku Semoim, Kabupaten Kutai Kertanegara di Kalimantan Timur.