Categories Sleman

Bertajuk Kemah Pancasila Pelajar Indonesia Berlangsung Meriah

Dengan adanya event akbar pertama kali yang bertajuk Kemah Pancasila Pelajar Indonesia (KPPI)
tanggal 13 – 15 Desember 2019 di Watu Tapak Camp Hill, Tebing Breksi, Prambanan, Sleman, DIY berlangsung sukses dan semarak. Kegiatan ini sangat positif bagi para pelajar untuk belajar dan memahami apa itu Pancasila.

Selain belajar ideologi pancasila pelajar juga disuguhkan panorama alam yang sangat menakjukan, dan mereka juga dituntut untuk mandiri bisa bekerja dengan cepat dan tanggap.

KPPI diikuti 344 orang peserta pelajar Sekolah Menengah Atas ataupun Sekolah Menengah Kejuruan SMA dan SMK dari 30 kota se Indonesia.

Adapun pelajar yang mengikuti berasal dari Lampung, Gorontalo, Jakarta, Banten, Bekasi, Cirebon, Tegal, Brebes, Pekalongan, Kendal, Batang, Banyumas, Tasikmalaya, Cilacap, Purbalingga, Blora, Temanggung, Purworejo, Magelang, Klaten, Boyolali, Sragen, Ngawi, Wonogiri, Jember, Surabaya, Situbondo, Malang, Lumajang dan Pasuruan.

Selama tiga hari mereka digembleng dengan materi bermuatan nilai-nilai Pancasila dengan beragam metode edukasi menarik.

KPPI ini terselenggara atas kerjasama Badan Pembinaan Ideologi Pancasila BPIP dengan Komunitas Rejomulia didukung Dinas Pendidikan Pemuda dan Olahraga Dikpora DIY.

KPPI dibuka Jumat (13/12/2019) siang oleh Wakil Gubernur Daerah Istimewa Yogyakarta Sri Paduka Alam X.

Dalam kata sambutannya mewakili Gubernur DIY, beliau mengapresiasi gelaran kemah Pancasila pelajar Indonesia sebagai metode alternatif yang tepat untuk memperkuat persektif idiologis kalangan pelajar.

Semoga kedepannya kegiatan serupa dapat terus dilakukan secara berkelanjutan dan pelibatan peserta yang lebih meluas.

Hadir pula Komandan Korem 072/Pamungkas Brigjen TNI Mohammad Zamroni dan Galuh Ibrahim mewakili Badan Pembinaan Ideologi Pancasila.

KPPI diisi dengan beragam kegiatan. Hari pertama hadir narasumber budayawan Achmad Charris Zubair.

About Author

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *