Sasar Pelajar Dan Remaja Dengan Aktivitas Tinggi, BINDA DIY Terus Selesaikan Proses Vaksinasi

Pada penghujung tahun 2021, Badan Intelejen Daerah (Binda) DIY menyelesaikan vaksinasi dosis 2 bagi masyarakat dan lansia.

Meski saat ini telah terjadi penurunan kasus Covid-19 namun kewaspadaan terus dilakukan dengan tetap menerapkan prokes pencegahan Covid-19.

Kelengkapan vaksinasi menjadi sangat perlu dilakukan utamanya saat libur Natal dan Tahun Baru ( Nataru).

“Meski ada pembatasan dan larangan liburan serta bepergian saat Nataru tetapi warga diharapkan tidak lengah dan tetap menjalankan prokes. Salah satu hal yang didorong Binda DIY yakni mendorong kelengkapan dosis vaksinasi warga sebagai herd immunity dan kekebalan tubuh komunal,” beber Koordinator Vaksinasi  Wilayah Sleman Binda DIY, Adi Riyanto saat vaksinasi dosis 2 di MAN 3 Sleman Sabtu (4/12/2021).

Adi menegaskan sasaran utama kali ini adalah segmen pelajar dan remaja yang memiliki aktivitas tinggi. Hal ini karena remaja dan pelajar meski terbatas untuk bersekolah namun usia produktif tetap memiliki aktivitas tinggi dan beragam.

“Mereka yang masih muda dan memiliki banyak aktivitas akan rentan menjadi pembawa virus atau OTG dan menularkan kepada orang dewasa atau orang tua lain,”bebernya.

Antisipasi lain imbuhnya kewaspadaan akan varian baru Covid-19 yakni Omnicron menjadi momok yang perlu diwaspadai oleh masyarakat. 

Banyaknya informasi mengenai temuan penularan varian baru di beberapa negara membuat Indonesia juga harus mewaspadai.

Sebagai langkah antisipasi meluasnya penularan Covid-19 varian baru utamanya pada masa akhir tahun Badan Intelejen Daerah (Binda) DIY berkomitmen menyelesaikan vaksinasi dosis 2.

Binda DIY imbuhnya berkomitmen mengejar target 100 persen capaian vaksinasi Covid-19 pada akhir tahun 2021. 

Dalam vaksinasi dosis 2 yang dilakukan ini untuk remaja dan siswa sekolah menggunakan vaksin jenis Sinovac.

Berdasarkan data, capaian vaksinasi DIY  96,5 persen . Sementara Sleman mencapai 90,5 persen.

About Author

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *