Categories Ekonomi

Pasar Mitra Tani di Jambi dan Kaltara Gelar Pangan Murah

AGAR masyarakat tetap dapat mengakses bahan pangan murah dan berkualitas di tengah pandemi Covid-19, Pasar Mitra Tani atau Toko Tani Indonesia Centre (TTIC) di berbagai daerah terus menggelar pasar murah.

Salah satunya Pasar Mitra Tani di Provinsi Jambi yang menjual paket sembako murah berkualitas, dengan layanan antar gratis menggunakan mobil operasional khusus. Layanan tersebut menjadi bagian dari gelar pasar murah yang dilakukan dalam rangka Hari Besar Keagamaan Nasional, khususnya bulan Ramadan dan Idul Ftri.

Kepala Dinas Ketahanan Pangan Jambi, Amir Hasbi, mengatakan, masyarakat tidak perlu keluar rumah untuk memenuhi kebutuhan pangan di tengah kondisi pandemi Covid-19 saat ini.

“Masyarakat cukup menghubungi nomor telepon yang telah disiapkan di Pasar Mitra Tani Jambi untuk membeli kebutuhan pangan yang murah dan berkualitas,” ujar Amir.

Dia mengakui penjualan pangan di masa pandemi Covid-19 ini mengalami kenaikan cukup signifikan, terutama beras dan gula pasir, karena harga di Pasar Mitra Tani lebih murah dibanding harga pasar yaitu sesuai harga acuan pemerintah Rp 12.500 per kg.

Ditambahkan Amir, kenaikan permintaan bahan pangan ini juga dipicu adanya pemesanan untuk kebutuhan bantuan pangan bagi masyarakat yang terdampak pandemi Covid-19.

Kepala Dinas Ketahanan Pangan Jambi, Amir Hasbi, mengatakan, masyarakat tidak perlu keluar rumah untuk memenuhi kebutuhan pangan di tengah kondisi pandemi Covid-19 saat ini.

“Masyarakat cukup menghubungi nomor telepon yang telah disiapkan di Pasar Mitra Tani Jambi untuk membeli kebutuhan pangan yang murah dan berkualitas,” ujar Amir.

Dia mengakui penjualan pangan di masa pandemi Covid-19 ini mengalami kenaikan cukup signifikan, terutama beras dan gula pasir, karena harga di Pasar Mitra Tani lebih murah dibanding harga pasar yaitu sesuai harga acuan pemerintah Rp 12.500 per kg.

Ditambahkan Amir, kenaikan permintaan bahan pangan ini juga dipicu adanya pemesanan untuk kebutuhan bantuan pangan bagi masyarakat yang terdampak pandemi Covid-19.

Sumber : https://mediaindonesia.com

About Author

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *